Mengapa Bisnis Kuliner Ayam Tak Pernah Sepi Peminat? Ini Alasannya!

Wisata kuliner sudah menjadi bagian yang akrab dengan gaya hidup masyarakat modern. Faktanya, Anda tak harus merogoh kocek dalam-dalam bila ingin menikmati sensasi wisata kuliner yang menakjubkan. Ada beragam jenis kuliner berbahan dasar ayam yang lezat dan menarik untuk dicoba.

Jika Anda punya dana yang mencukupi, Anda tak hanya bisa memanfaatkannya pada sistem investasi terpercaya. Merintis bisnis kuliner berbahan dasar ayam juga bisa menjadi pilihan tepat. Mau tahu kenapa bisnis kuliner ayam tak pernah sepi peminat dan sangat menguntungkan? Inilah ulasannya!

Bacaan Lainnya

Harga Ayam Lebih Ekonomis

Bila dibandingkan dengan harga daging sapi atau seafood, tentu saja harga ayam tergolong lebih ekonomis. Tak sampai 50 ribu, Anda bisa mendapatkan seekor ayam potong broiler berukuran cukup besar. Hal ini membuat aneka makanan berbahan dasar ayam bisa dibanderol dengan harga terjangkau.

Kandungan Gizinya Tinggi

Daging ayam mengandung protein hewani, asam amino, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Anda bisa memenuhi kebutuhan gizi harian bila mengonsumsi ayam dengan porsi seimbang. Bahkan daging ayam juga baik untuk Anda yang sedang menjalani program diet. Anda tinggal menyisihkan bagian kulit ayam agar kandungan lemak pada hidangan kesukaan Anda semakin berkurang.

Variasi Resep Menarik dari Berbagai Daerah

Hampir semua daerah di Indonesia memiliki resep olahan ayam yang khas dan menggugah selera. Ternyata ayam memang tak hanya bisa dibakar atau digoreng. Variasi menu seperti kari, opor, gulai, sop, soto dan teknik memasak lainnya senantiasa membuat ayam terasa spesial. Anda tak akan pernah bosan mencicipi ragam kuliner berbahan dasar ayam di tempat yang berbeda.

Mudah Dikombinasikan dengan Cita Rasa Kekinian

Ayam adalah bahan makanan yang mudah divariasikan dengan cita rasa kekinian. Anda bisa mengolah ayam dengan sambal super pedas, lelehan keju mozzarella, resep rica-rica, atau olahan bergaya luar negeri lainnya. Di samping itu, ayam juga bukan hanya cocok dimakan dengan nasi. Anda juga pasti semakin berselera bila menyantap ayam dengan olahan kentang atau mie.

Jangan khawatir bila rencana merintis bisnis kuliner ayam Anda mengalami kendala modal. Kini ada Mekar.id yang siap mendukung pengembangan UMKM yang potensial di tanah air. Sistem crowdfunding yang diberlakukan Mekar.id memang memudahkan Anda untuk mengajukan pinjaman modal. Nanti dana yang berasal dari investor akan segera disalurkan bila Anda memenuhi kriteria Mekar.id. Bersama Mekar.id, mewujudkan bisnis kuliner impian bukanlah hal yang mustahil.

Pos terkait