Warung Pak Lanjar, Rumah Makan Tenang di Jogja

Jogja yang dulu bukanlah yang sekarang. Jika Anda memang penggemar, pecinta, pengagum, pengamat dan penduduk Jogja, pasti akan merasakan kondisi Jogja yang sekarang tidak lagi sama seperti yang dulu-dulu kala.

Bangunan menjulang tinggi kini mudah saja didapati. Berbagai macam hotel, mall, dan restoran kelas kakap hadir memenuhi jajaran market Jogja. Apa dampaknya? Jogja pun semakin ramai bahkan ketika weekend tiba, kemacetan akan melanda.

Kondisi ini ada positif negatifnya. Bagi yang doyan suasana keramaian mungkin akan sangat girang, tapi bagi yang ke Jogja untuk menikmati suasana yang tenang, nyaman dan njawani, mungkin akan sedikit berkurang. Karena banyak yang rindu Jogja yang disebabkan suasana asri dan tenang yang dimiliki Jogja.

Berkaitan dengan kondisi itulah, kali ini saya akan memperkenalkan kepada Anda sebuah rumah makan di Jogja yang bisa Anda jadikan solusi untuk menentramkan jiwa dan raga. Karena suasana rumah makan ini memang jauh dari keramaian kota, sehingga akan sangat nyaman untuk menyantap hidangan tradisional yang berlatarbelakang pemandangan alam.

Warung Itu Bernama “Warung Pak Lanjar”

Warung Pak Lanjar - Patung

Adalah Warung Pak Lanjar yang memiliki konsep rumah makan dengan suasana perkampungan khas Jawa. Letaknya yang di tengah persawahan, membuat pengunjung menjadi betah karena semilir angin natural yang berhembus ke sela-sela rumah makan. Apabila cuaca sedang bersahabat dengan Anda, view Gunung Merapi akan sangat nampak jelas dari mata Anda.

Lalu apa saja yang bisa didapatkan dari Warung Pak Lanjar ini?

Suasana pedesaan akan menyelimuti benak Anda. Hijaunya tanaman yang ada disekitar membuat Anda betah memandang. Anda pun bisa berteriak kencang dengan berkaraoke di Warung Pak Lanjar sembari anak-anak Anda bermain ayunan.

Warung Pak Lanjar - Meja

Rasa lapar Anda akan segera hilang dengan menyantap hidangan yang disuguhkan. Anda bisa menyantap hidangan kuliner yang spesial dari Warung Pak Lanjar, dengan menu-menu yang diberikan. Berikut menu-menu yang dihidangkan oleh Warung Pak Lanjar.

MakananMinuman
Nasi Goreng Pak LanjarEs Teh / Teh Panas
Rica-Rica AyamEs Jeruk / Jeruk Panas
Bakmi Goreng / GodogTeh Poci
Cap CayKopi Hitam
Nila GorengKopi Susu
Wader GorengJahe/Wedhang Uwuh/Secang
Lodeh / SayurTeh Jahe
Roti BakarEs Susu / Susu Panas
Pisang BakarEs Coklat / Coklat Panas
dllAneka Juice, dll

Warung Pak Lanjar - Nasi Goreng

Dari sekian banyak menu yang ada, yang paling spesial di Warung Pak Lanjar ini adalah Nasi Goreng Pak Lanjar dan Rica-Rica Ayam. Jadi, jika Anda ke sini jangan sampai melewatkan menu spesial ini.

Siapa Pak Lanjar?

Pak Lanjar

Sesuai namanya, Pak Lanjar adalah pemilik sekaligus chef di rumah makan ini. Pak Lanjar bukanlah seperti Pak Lanjar lainnya. Pak Lanjar yang satu ini memiliki ketrampilan dan pengalaman dalam menghidangkan kuliner masakan khas Jawa. Dari pengalamannya, Pak Lanjar pernah menjadi chef di berbagai hotel berbintang selama puluhan tahun, salah satunya Hotel Hilton & Hotel Shantika.

Bahkan, di era Pemerintahan Soeharto, Pak Lanjar ini sering dipanggil untuk mengurusi permasalahan perut para tamu asing. Ini artinya, kredibilitas dan kualitas masakan Pak Lanjar memang tidak meragukan lagi.

Pengalamannya itulah yang membuat Pak Lanjar akhirnya membuka “Warung Pak Lanjar” dengan konsep yang sederhana tidak neko-neko, tetapi tetap menjaga kualitas cita rasa masakan yang dihidangkannya.

Sudah saatnya Anda makan dengan tenang, tanpa harus terganggu kebisingan lalu lalang kendaraan. Di Warung Pak Lanjar adalah solusi untuk mendapatkan ketenangan tersebut. Mau lesehan, atau duduk bersandar di kursi tradisional bisa.

Karena makan bukan sekedar mengeyangkan, tetapi juga menenangkan pikiran. Apa daya jika perut kenyang tapi pikiran melayang-layang mikirin hutang. Lebih baik makan tenang di Warung Pak Lanjar.

Lokasi Warung Pak Lanjar

Warung Pak Lanjar yang berlokasi di Dusun Banteran, Sinduharjo, Sleman, Yogyakarta. Jika Anda merasa asing dengan daerah ini, berarti Anda wajib untuk datang ke sini. Gampang saja, jika Anda tahu Monumen Jogja Kembali, di sebelah timur adalah Jalan Palagan Tentara Pelajar. Susurilah jalan itu ke utara (ke arah Hyatt Regency Yogyakarta Hotel). Anda bisa lurus terus mentok hingga mendapati tikungan tajam ke kiri. Nah, Anda bisa mengambil arah kiri karena belokannya cuma ke kiri. Setelah belokan kiri tersebut, beberapa meter kemudian Anda akan dihadapkan oleh pilihan dua arah jalan berbeda. Jangan panik dan tetap stay hungry. Anda pilih saja jalan yang lurus dan jangan belok ke kanan. Tetap lurus dan pasang mata Anda untuk mengamati papan nama bernama “Warung Pak Lanjar“. Di situ Anda akan disuruh belok kanan, dan tak lama Anda akan tiba di Warung Makan Suasana Tenang di Jogja ini.

Warung Pak Lanjar - Peta

Kepoin Warung Pak Lanjar di :


Telp: (0274) 883552
Instagram : @WarungPakLanjar
E-Mail : info@warungpaklanjar.com
Website : www.warungpaklanjar.com
Datang langsung ke : Ds. Banteran, Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar

  1. wahh,, asik sekali yaa bisa kesini..
    kapan-kapan tak mampir kesini ahh..
    rumah ku nggak terlalu jauh kok…

    btw menu yang paling enak apa ya disini..