Review Singkat Proyektor Portable UNIC UC46

RUMAHREVIEW.com, Review Singkat Proyektor Portable UNIC UC46 – Kalau kamu pengen melengkapi perlengkapan multimedia di rumah dengan proyektor, sebaiknya beli proyektor portable saja. Selain ukurannya mini, harganya juga sangat terjangkau.

UNIC UC46 adalah salah satu proyektor portable yang bisa dijadikan solusi kebutuhan multimedia di rumah. Ukurannya yang kecil (tidak seperti proyektor pada umumnya) membuatnya bisa ditaruh dimana saja.

Meski kecil, tetapi proyektor UNIC UC46 ini memiliki segudang fitur yang akan memanjakan penggunanya.

Salah satu yang paling berkesan adalah fitur Wi-Fi yang ada diproyektor ini. Ya, dengan adanya fitur Wi-Fi, pengguna bisa dengan mudah menghubungkan perangkat elektronik lain tanpa harus menggunakan kabel. Adapun perangkat yang bisa digunakan seperti laptop, smartphone, dan tablet.

Jadi misalnya kamu pengen nonton video dari YouTube di smartphone pun, bisa dihubungkan ke proyektor ini. Sehingga kamu akan lebih nyaman saat menontonnya. Bahkan seperti menonton bioskop.

Masalah kualitasnya, proyektor portable UNIC ini sudah cukup baik.

Jika melihat spesifikasinya, UNIC UC46 ini mendukung resolusi video 1080p, namun resolusi nativenya di 800×480.

Proyektor ini memiliki aspect ration 4:3 dan 16:9. Dan brightnessnya cukup tinggi 1200 Lumens yang mampu menghasilkan tingkat kecerahan yang cukup baik meskipun digunakan di ruangan yang terang.

Suplay tenaga listrik yang dibutuhkan proyektor ini hanya 55 watt dan lampu LED nya mampu bertahan hingga 20.000 jam.

Ini cocok untuk kebutuhan multimedia rumah tangga, misalnya menonton film, gaming, dan tentunya juga bisa digunakan untuk presentasi dimana saja. Karena ukurannya kecil. Beratnya cuma 1,1kg saja.

Konektivitas

Proyektor portable UNIC UC46 ini memiliki beberapa konektivitas yang memudahkan pengguna, diantaranya :

  • port USB
  • 3,5mm jack audio
  • Port VGA
  • Port HDMI
  • Slot SD Card

Spesifikasi umum

Untuk spesifikasi lengkapnya sebagai berikut :

  • Model: UC46
  • Jenis layar: LCD
  • Resolusi asli: 800 x 480
  • Kecerahan: 1200
  • Contrast Ratio: 800: 1
  • Proyeksi Jarak: 1 – 3,8 m
  • Ukuran Gambar: 34-130 inch
  • Lampu: LED
  • Interface: Audio Out Pelabuhan, AV, DC Pelabuhan, HDMI, LAN, SD Card Slot, USB, VGA
  • WIFI: 802.11a / b / g / n
  • Gambar Format: JPG / PNG / BMP
  • Format Video: 3GP / AVI / MKV / FLV / MOV / MP4 / MPG / VOB / RMVB
  • Power Supply: 100-240V
  • Format Audio: MP3 / WMA / ASF / OGG / AAC / WAV
  • Warna hitam
  • Berat Produk: 1,105 kg
  • Ukuran produk (L x W x H): 20.00 x 15.10 x 9.00 cm / 7,87 x 5,94 x 3,54 inci

Proyektor Mini Portable UNIC

Link Rekomendasi Pembelian Online :

Kalau menurut RumahReview, dengan harga sekitar Rp 700rb – Rp 800rb, proyektor portable ini layak untuk dimiliki jika kamu pengen perangkat multimedia yang multifungsi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *